Breaking News
Loading...
Loading...
Nov 3, 2011

Wow! Inilah Skenario Terburuk Yunani

KRISIS BISA TERJADI DUA BULAN-Jika rakyat Yunani tidak menyetujui baillout dalam referendum maka skenario terburuknya adalah kebangkrutan Negeri Para Dewa tersebut.

ilustrasi-Gambar
Menurut Ekonom Senior Standard Chartered Bank Fauzi Ichsan, jika rakyat Yunani tidak menyetujui baillout maka Yunani tidak mendapatkan dana talangan dari IMF dan EBC (European Central Bank).

"Baillout Yunani itu harus dilakukan dengan referendum dahulu. Kalau masyarakat tidak setuju pengetatan ekonomi, seperti memangkas uang pensiunan maka Yunani tidak menerima dana Uni Eropa dan Yunani keluar dari zona Euro," jelasnya di Jakarta, Kamis (3/11).

Solusi untuk krisis keuangan Yunani, lanjutnya, ada dua. Pertama, pengetatan ikat pinggang dalam fiskal sehingga mendapat bantuan IMF dan EBC.

"Solusi kedua, Yunani negmplang bayar utang sehingga keluar dari zona Euro. Akibatnya, Yunani kembali menggunakan mata uangnya sendiri yang nantinya akan mengalami defaluasi 200% hingga 300% sehingga itu mengakibatkan Yunani akan bangkrut," paparnya.

Dampaknya jika Yunani sampai tidak mau bayar utangnya adalah dapat merembet ke negara-negara tetangga yang mengalami hal serupa, misalnya Irlandia.

"Selain itu, SUN negara tetangga turun tajam. Akibatnya, kerugian perbankan Eropa akan membesar yang otomatis Eropa mengalami krisis," tutur Fauzi.

"Sehingga perbankan Eropa tidak berani lagi meminjamkan dananya ke perbankan lainnya. Sehingga uangnya diparkir di ECB yang akan menjadi masalah tersendiri bagi ECB," tukasnya.

Nah, dengan keluarnya Yunani dari zona Euro maka akan terjadi krisis di Eropa yang kemungkinan berlangsung hingga dua bulan. "Itu mengakibatkan terjadinya pergeseran kekuatan ekonomi ke negara-negara Asia," ujarnya. [hid] sumber: inilah.com


0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top