Wanita Kembar Tertua Di Dunia oleh Guninnes World Record
Pasangan kembar tertua asal Inggris, Ena Pugh dan Lily Millward, yang hari ini (4/11) tepat berusia 100 tahun 10 bulan, dinyatakan sebagai kembar tertua di dunia oleh Guninnes World Record.Pasangan kembar tersebut mendapat ucapan selamat dari rekannya, pemegang rekor kembar tertua sebelumnya yang asal Prancis, Raymonde dan Lucienne Wattelade yang berusia 98 tahun 2 bulan. Tidak mengherankan jika para kembar tertua itu seluruhnya berjenis kelamin perempuan karena 85 persen centenarian (orang yang berusia 100 tahun atau lebih) adalah perempuan.
Ena dan Lily lahir pada tanggal 4 Januari 1910 di rumah pertanian di sebuah desa kecil di daerah Garthbrengy, Wales, Inggris. Mereka lahir sebelum meletus Perang Dunia I, masa ketika putera Ratu Victoria, Edward VII menjadi Raja Inggris. Selama hidupnya, dua saudara kembar ini telah mengalami lima pemerintahan kerajaan dan pergantian 20 perdana menteri.
Ditanya resep panjang umurnya, Lily mengatakan, tertawa dan bercanda satu sama lain, sebagai rahasianya. Hingga saat ini mereka masih tinggal di rumah pribadi dan bertemu seminggu sekali untuk berbelanja bersama. "Kami senang bekerja di kebun namun kami juga senang bersosialisasi dengan orang," katanya.
Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Science, orang-orang yang panjang umur bisa ditandai dari genetiknya. Keakuratan tes tersebut mencapai 77 persen. Namun ada faktor lain yang tak kalah besar pengaruhnya, yakni gaya hidup sehat, tidak merokok dan rajin berolahraga.
0 Leave Your Comment :
Post a Comment
Thanks you for your visit please leave your Comment