Breaking News
Loading...
Loading...
Nov 29, 2010

Cara Merawat Kristal Swarovski

Cara Merawat Kristal - Busana atau aksesori dengan detail kristal Swarovski dapat memberikan penampilan glamour dalam sekejap. Namun kristal Swarovski juga membutuhkan perawatan khusus agar kilaunya dapat bertahan lama dan tidak mudah rusak.

Seperti yang dikutip dari ehow, kristal Swarovski memiliki cahaya yang berkarakter dan sangat berkilau. Kristal ini sangat halus dan perlu ditangani dengan hati-hati agar dapat bertahan lama hingga bertahun-tahun. Berikut langkah-langkah merawat kristal Swarovski.

1. Simpan dalam kemasan asli yang diberikan oleh toko perhiasan tempat anda membeli kristal Swarovski tersebut. Cara ini berguna untuk mengurangi risiko kristal tergores. Jika Anda tidak memiliki kemasan tersebut, gunakan kantung yang terbuat bahan beludru atau suede.

2. Jika Anda ingin beraktivitas seperti, mandi, mencuci wajah dan mengenakan lotion sebaiknya lepas semua perhiasan Swarovski yang Anda kenakan. Bahan kimia yang terdapat dalam sabun dan produk lainnya dapat mengurangi kandungan metalik dalam kristal, hal itu membuat kristal Swarovski kehilangan kilaunya.

3. Gosok kristal sesering mungkin. Gunakan kain lembut yang bebas serat saat memoles kristal Swarovski Anda. Sering menggosoknya dapat membantu kilauan kristal lebih tahan lama.

4. Jaga agar kristal Swarovski tidak terbentur benda-benda keras. Jika Anda mengenakan casing handphone dengan taburan kristal Swarovski, berhati-hatilah saat mengenakannya. Jangan sampai handphone terjatuh, karena bisa membuat kristal rusak bahkan pecah.

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top