Breaking News
Loading...
Loading...
Sep 27, 2010

Awas! Teh Diet Bisa Sebabkan Kematian

Jakarta - Seperti yang dikutip dari carefair, ada dua jenis teh diet yaitu stimulan dan diuretik. Teh diet stimulan mempengaruhi tubuh dalam berbagai cara untuk menurunkan berat badan, seperti menekan nafsu makan seseorang dan mempercepat metabolisme.

Cara bekerjanya yaitu membakar lebih banyak kalori, sehingga berat badan berkurang. Namun, efek samping yang bisa terjadi adalah sakit kepala, gugup dan sulit tidur.

Di sisi lain, teh diet diuretik bekerja sebagai obat pencuci perut. Minum teh diet diuretik dapat menyebabkan usus bergerak untuk mengurangi berat air. Penurunan berat badan melalui metode ini disebut juga metode pencahar. Sebetulnya bisa terjadi dehidrasi dalam proses ini.

Efek dari teh diet diuretik adalah hasil penurunan berat badan yang hanya sementara. Setelah Anda mulai makan secara teratur, berat badan dengan cepat akan kembali.




Selain itu, penggunaan semua jenis pencahar bisa menyebabkan ketergantungan. Memposisikan tubuh melalui gerakan usus konstan dan kehilangan berat air juga bisa berakibat kerusakan pada otot usus yang dapat menyebabkan masalah kesehatan.

Efek samping yang umum terkait dengan teh diet ini antara lain kesulitan bernapas, kram, pingsan dan dalam kasus-kasus serius bisa menyebabkan kematian. Benar adanya bahwa teh diet stimulan dan teh diet diuretik membantu menurunkan berat badan. Tetapi tentu saja ini bukan metode yang sehat.

Menurut para ahli lebih baik menggunakan cara tradisional yaitu diet nutrisi yang tepat atau melalui olahraga. Teh diet hanya memberikan hasil sementara dan jika digunakan secara tidak benar, dapat berpengaruh buruk terhadap kesehatan Anda. Sebelum mencoba metode teh diet ini, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter Anda atau ahli gizi tentang risiko yang ada.
Sumber Wolipop.com 

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top