Breaking News
Loading...
Loading...
Aug 1, 2010

China Luncurkan Satelit Navigasi Kelima

China berhasil meluncurkan satelit navigasinya yang kelima ke orbit Bumi sebagai bagian dari proyek pengembangan sistem satelit navigasi global. Demikian menurut laporan kantor berita resmi Xinhua, Minggu (1/8/2010).

Satelit yang diberi nama Beidou (berarti Kompas) itu diluncurkan menggunakan roket buatan China, Long March 3, pada pukul 21.30 waktu setempat, Sabtu kemarin, dari Xichang Space Center di barat daya China.


Pada 2020, China berencana akan membentuk jaringan 35 satelit, yang berkemampuan memberikan jasa

navigasi global kepada pengguna di seluruh dunia.
Beidou pada saat ini memberikan jasa navigasi di dalam negeri China dan negara-negara tetangganya.

Setelah selesai, proyek itu akan menjadi setara dengan sistem navigasi global positioning system (GPS) milik AS bersaing dengan sistem navigasi lain yang sedang dikembangkan seperti Glonass milik Rusia dan Galileo milik Eropa.Sumber.Kompas.com
ShareThis

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top