Breaking News
Loading...
Loading...
Oct 22, 2011

Penghakiman untuk Ducati

DUCATI MOTOR SPORT SETELAH melewati masa hampir satu musim, Ducati kembali akan ke Sepang, Malaysia, tempat mereka pernah melakukan uji coba pra musim. Berapa besar kemajuan yang telah dibuat Ducati di 2011 sejak tes musim dingin itu akan terlihat saat balapan MotoGP Sepang, akhir pekan ini. Di seri Malaysia itu mereka seperti akan menghadapi sebuah pengadilan di meja hijau.


AP-Photos
Setelah meraih hasil yang sangat mengecewakan di MotoGP Australia, Ducati akan menghadapi Sepang. Di sana, mereka bisa melakukan perbandingan performa antara motor terbaru Ducati GP11.1 dengan motor dasar mereka yang masih menggunakan komponen lama.

"Motor Desmosedici yang akan dicoba di trek pada sesi latihan bebas hari Jumat adalah motor yang berbeda dari yang pernah digunakan di saat musim dingin. Dan kesempatan seri ini akan menjadi kesempatan menarik untuk melakukan perbandingan dari data yang telah kami kumpulkan," kata Manajer tim, Vittoriano Guareschi.

Tim yang bermarkas di Bologna itu sudah melakukan banyak perubahan dari desain awal motor Ducati GP11. Baik perubahan material maupun perubahan konfigurasi di air box mereka sejak tes awal yang dilakukan di Sepang. Mereka akan berusaha meningkatkan kemampuan Ducati khususnya di bagian depan.

"Di sini, di Malaysia kami akan terus bekerja dan memperbaiki GP11.1, baik di saat race maupun dalam usaha untuk mengumpulkan informasi dari semua program pekerjaan kami dengan mata yang terfokus pada tahun 2012," kata Guareschi.



Motor Ducati Desmosedici GP11

Ducati sudah pernah meraih kemenangan dua kali di MotoGP Malaysia saat pembalap mereka masih Casey Stoner. Selain itu mereka juga sudah merasakan pengalaman di mana mereka selalu masuk dalam posisi enam besar sejak awal MotoGP Sepang digelar tahun 2003.

Di samping itu ada catatan menarik dilihat dari sisi pembalap, Valentino Rossi. The Doctor adalah pemenang pada MotoGP di Sepang tahun lalu saat masih di Yamaha. Kini ia adalah rider andalan Ducati. Ia juga sangat memfavoritkan trek sirkuit Sepang.

"Aku sangat suka dengan sirkuit Sepang. Meskipun cuacanya selalu ekstrem," kata Rossi yang mengalami kecelakaan di Australia.

Tentang performa Ducati di Australia, Rossi menjelaskan bahwa di Australia dia tak merasakan keberuntungan, selain itu ia juga merasa setingan sepeda motor yang kurang sesuai dengan apa yang diharapkan.

Rossi ingin melihat seberapa besar perubahan dari motor Desmosedici yang yang telah terjadi. "Kami akan bisa memverifikasi dibandingkan dengan apa yang telah dibuat saat tes dengan yang dilakukan sekarang. Dulu kita melakukan tes beberapa hari di Sepang, dan ini akan menjadi hal yang sangat menarik melakukan perbandingan antara sekarang dengan masa lalu," katanya.

Sedangkan hasil rekan setim, Nicky Hayden juga lumayan bagus. Hayden adalah penggemar berat trek Sepang dan ia bisa menempati posisi kedua di saat kualifikasi tahun lalu. Dua musim sebelumnya, ia hanya bisa menempati posisi kelima dan keenam.
[Tribunnews.com]


0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top