Situs PSSI pssi-football.com
FOCUS-GLOBAL.CO.CC- Pembekuan operasional PSSI berdampak pada semua hal yang dilakukan organisasi itu, termasuk pada situs resminya. Situs resmi PSSI yang beralamat di www.pssi-football.com tidak lagi bisa diakses mulai Jumat dini hari 1 April 2011.
Di tampilan muka situs, hanya ada tampilan logo kuning dengan tulisan 'website under construction'. Padahal, 24 jam sebelumnya situs ini masih bisa diakses meski berita-berita yang ada di dalamnya tidak lagi diperbarui.
Berita yang terakhir muncul tercatat pada tanggal 21 Maret lalu. Sesudah tanggal tersebut, tidak ada lagi perkembangan berita. Termasuk tidak adanya berita jelang, saat, dan sesudah Kongres di Riau pada 26 Maret silam.
Pembekuan operasional PSSI dimulai sejak Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng tidak lagi mengakui kepemimpinan Nurdin Halid sebagai Ketua Umum pada 28 Maret lalu. Menpora juga mencabut semua fasilitas negara yang diberikan pada PSSI, termasuk kantor yang berada di Pintu X-XI Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
"Gelora milik Pemerintah, dan Pemerintah sudah tidak lagi memfasilitasi PSSI di bawah kepengurusan saudara Nurdin Halid dan Nugraha Besoes (Sekjen PSSI)," ujar Andi di kantor Menpora, Jakarta, Kamis 31 Maret 2011. sumber • VIVAnews
![]() |
Kantor PSSI di kawasan Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta (VIVAnews/ Muhamad Solihin) |
Berita yang terakhir muncul tercatat pada tanggal 21 Maret lalu. Sesudah tanggal tersebut, tidak ada lagi perkembangan berita. Termasuk tidak adanya berita jelang, saat, dan sesudah Kongres di Riau pada 26 Maret silam.
Pembekuan operasional PSSI dimulai sejak Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng tidak lagi mengakui kepemimpinan Nurdin Halid sebagai Ketua Umum pada 28 Maret lalu. Menpora juga mencabut semua fasilitas negara yang diberikan pada PSSI, termasuk kantor yang berada di Pintu X-XI Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
"Gelora milik Pemerintah, dan Pemerintah sudah tidak lagi memfasilitasi PSSI di bawah kepengurusan saudara Nurdin Halid dan Nugraha Besoes (Sekjen PSSI)," ujar Andi di kantor Menpora, Jakarta, Kamis 31 Maret 2011. sumber • VIVAnews
0 Leave Your Comment :
Post a Comment
Thanks you for your visit please leave your Comment