Pengumuman dari Kaskus.us
FOCUS-GOBAL.CO.CC,JAKARTA - Pengumuman Dari Kaskus.us Dikabarkan hendak diakusisi sejumlah situs internasional, situs forum Kaskus.us memilih 'menikah' dengan PT Global Digital Prima (GDP), sebuah perusahaan lokal yang bergerak di industri digital dengan focus utama mengembangkan industri digital serta konten lokal Indonesia. GDP adalah bagian dari grup Djarum.
Putusan manajemen untuk mengandeng GDP dan menolak perusahaan internasional karena kesamaan visi yang ingin dicapai dan perusahaan yang menjadi mitra itu asli Indonesia.
Ken tidak membantah dengan kerjasama akan ada suntikan dana yang akan diterima Kaskus untuk mengembangkannya.
"Memang sejumlah perusahaan besar berminat untuk mengakusisi tapi syaratnya memang berat. Misalnya, situs www.XXX.com, setelah diakusisi nantinya bentuknya www.XXX.kaskus.com. Persyaratan itu kami tidak mau," ungkap CEO Kaskus Networks, Ken Dean Lawadinata kepada Tribunnews.com di Jakarta, Selasa (9/3/2011).
Jika akusisi diambil kata dia, menyebabkan brand awal yang dibangun akan hilang. Hingga saat ini situs ini memiliki 2,6 juta member, dengan jumlah pengakses hingga 53 juta dan jumlah halaman yang diakses per bulannya kurang lebih 900 juta optimis akan menjadi nomer satu situs di Indonesia.
"Kami optimis akan menjadi situs nomer satu di Indonesia mengalahkan perusahaan asing lainnya. Jadi untuk apa harus diakusisi situs-situs lain, padahal dengan kemampuan yang kami miliki kami mampu mengunggulinya," ungkap Ken.
Berdasarkan data peringkat Alexa, situs ini berada di posisi ke-6 di Indonesia setelah situs Facebook, Google, google.co.id, Blogger dan Yahoo.com.
Ken mengatakan kerjasama ini dimaksudkan untuk memperbesar network Kaskus serta untuk bisa bergerak lebih agresif dari tahun - tahun sebelumnya sehingga bisa membawa Kaskus ke level yang lebih tinggi lagi.
Ditegaskan Ken, kehadiran partner baru tidak mengubah tatanan kebijakan maupun struktur manajemen, selain untuk memperbesar tim. Visi, prioritas terhadap kenyamanan dan menambah pengguna Kaskus, serta strategi jangka panjang dalam melihat peluang menjadi pertimbangan utama Kaskus yang bisa diterima oleh GDP.
Ditambahkannya, tahun 2011 akan menjadi lembaran baru dalam perjalanan sejarah KASKUS selama 11 tahun. Mengusung tagline The Largest Indonesian Community, KASKUS akan melakukan ekspansi baik dari segi infrastruktur, sumber daya manusia, dan jaringan bisnis serta menjadi pemain global dalam industri internet dunia.
"Kaskus akan berfokus untuk menuju Social Commerce dengan menyempurnakan Forum Komunitas dan Forum Jual Beli (FJB) yang menjadi kekuatannya saat ini, serta mengintegrasikannya sebagai sebuah network berbasis citizen journalism dan online trading," katanya.
Dalam waktu dekat ini, Kaskus akan menambah jumlah server hingga berjumlah 250 buah. Manajeman mengelontorkan dana $ 500 ribu untuk membeli server. "Ini kami lakukan kenyamanan bagi user serta menjaring lebih banyak lagi pengguna," ungkapnya Sumber : Tribunnews.com
![]() |
Pengumuman Kaskus |
Ken tidak membantah dengan kerjasama akan ada suntikan dana yang akan diterima Kaskus untuk mengembangkannya.
"Memang sejumlah perusahaan besar berminat untuk mengakusisi tapi syaratnya memang berat. Misalnya, situs www.XXX.com, setelah diakusisi nantinya bentuknya www.XXX.kaskus.com. Persyaratan itu kami tidak mau," ungkap CEO Kaskus Networks, Ken Dean Lawadinata kepada Tribunnews.com di Jakarta, Selasa (9/3/2011).
Jika akusisi diambil kata dia, menyebabkan brand awal yang dibangun akan hilang. Hingga saat ini situs ini memiliki 2,6 juta member, dengan jumlah pengakses hingga 53 juta dan jumlah halaman yang diakses per bulannya kurang lebih 900 juta optimis akan menjadi nomer satu situs di Indonesia.
"Kami optimis akan menjadi situs nomer satu di Indonesia mengalahkan perusahaan asing lainnya. Jadi untuk apa harus diakusisi situs-situs lain, padahal dengan kemampuan yang kami miliki kami mampu mengunggulinya," ungkap Ken.
Berdasarkan data peringkat Alexa, situs ini berada di posisi ke-6 di Indonesia setelah situs Facebook, Google, google.co.id, Blogger dan Yahoo.com.
Ken mengatakan kerjasama ini dimaksudkan untuk memperbesar network Kaskus serta untuk bisa bergerak lebih agresif dari tahun - tahun sebelumnya sehingga bisa membawa Kaskus ke level yang lebih tinggi lagi.
Ditegaskan Ken, kehadiran partner baru tidak mengubah tatanan kebijakan maupun struktur manajemen, selain untuk memperbesar tim. Visi, prioritas terhadap kenyamanan dan menambah pengguna Kaskus, serta strategi jangka panjang dalam melihat peluang menjadi pertimbangan utama Kaskus yang bisa diterima oleh GDP.
Ditambahkannya, tahun 2011 akan menjadi lembaran baru dalam perjalanan sejarah KASKUS selama 11 tahun. Mengusung tagline The Largest Indonesian Community, KASKUS akan melakukan ekspansi baik dari segi infrastruktur, sumber daya manusia, dan jaringan bisnis serta menjadi pemain global dalam industri internet dunia.
"Kaskus akan berfokus untuk menuju Social Commerce dengan menyempurnakan Forum Komunitas dan Forum Jual Beli (FJB) yang menjadi kekuatannya saat ini, serta mengintegrasikannya sebagai sebuah network berbasis citizen journalism dan online trading," katanya.
Dalam waktu dekat ini, Kaskus akan menambah jumlah server hingga berjumlah 250 buah. Manajeman mengelontorkan dana $ 500 ribu untuk membeli server. "Ini kami lakukan kenyamanan bagi user serta menjaring lebih banyak lagi pengguna," ungkapnya Sumber : Tribunnews.com
0 Leave Your Comment :
Post a Comment
Thanks you for your visit please leave your Comment