Breaking News
Loading...
Loading...
Nov 2, 2010

Harga Honda CBR 250R dengan Kawasaki Ninja 250R Beda Tipis

JAKARTA- Setelah resmi muncul di Thailand beberapa waktu lalu, Honda CBR 250R juga dipastikan bakal hadir di dalam negeri.

Dan ajang Jakarta Motorcycle Show (JMCS) 2010 merupakan debut perdana untuk motor sport 250 cc itu di Jakarta sebelum resmi dipasarkan awal tahun depan.

Nah, yang jadi pertanyaan sekarang berapa PT Astra Honda Motor (AHM) bakal membanderol pesaing Kawasaki Ninja 250R itu.

"Harganya kemungkinan beda tipis dengan Ninja 250R," tutur sumber internal AHM kepada okezone, Selasa (2/11/2010).

Pihak yang tidak ingin namanya dicantumkan itu menyebut, jika saat ini Kawasaki Ninja 250R dilepas Rp46 jutaan, maka Honda CBR 250R bakal ada di kisaran Rp48 jutaan. "Paling beda Rp2 jutaan dari Ninja 250R, tidak mungkin lebih dari Rp50 juta lah," lanjutnya.

Namun lagi-lagi, kata dia, semua patokan harga untuk CBR 250R memang belum dibocorkan para petinggi AHM. "Jadi semua masih digodok oleh tim marketing," katanya.

Masih dari sumber yang sama, CBR 250R yang akan dipasarkan di dalam negeri dipastikan bakal memiliki spesifikasi yang sama persis dengan yang diluncurkan di Thailand akhir Oktober lalu.

"Semua spesifikasinya sama, mesin tetap pakai PGM-FI, tapi untuk yang ada ABS masih dipertimbangkan apakah akan kita pasarkan juga di sini atau tidak," tuturnya.

Jadi dengan harga hanya terpaut sedikit dengan Ninja 250R, maka AHM kata dia, optimis CBR 250R akan membawa angin segar untuk penjualan motor sport Honda di Indonesia

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top