Breaking News
Loading...
Loading...
Oct 14, 2010

Ini Dia Google TV dari Sony

Mulai Sabtu (16/10/2010) ini, Sony akan mulai menjual televisi LCD terbarunya yang dilengkapi layanan Google TV untuk mengakses layanan video dan siaran berbasis web. Jajaran televisi LCD berlayar 24 hingga 46 inci dipamerkan di New York, AS, Selasa (12/10/2010).


Televisi yang dipadukan dengan layanan internet bukan hal baru, Namun, menjadi istimewa karena dikombinasi dengan layanan khusus yang dirancang Google untuk menghadirkan internet di ruang tamu layaknya siaran TV.

Di dalamnya telah dilengkapi CPU (central processing unit) dengan prosesor Intel Atom dan bekerja dengan sistem operasi Android. Untuk mengakses sitsu web tersedia browser Chome. Software lainnya diancang untuk mengakses program televisi di internet, jadwal siaran, bahkan konten siaran dari satelit.

"Akhirnya, Anda dapat dengan mudah mencari program televisi favorit dan website di layar yang sama, dan di waktu bersamaan," ujar Mike Abary, senior vice presiden home division Sony Corp.

Harga yang dibanderol untuk televisi LCD tersebut memang lebih mahal, antara 200-400 dollar AS lebih mahal dibanding televisi LCD standar. Namun, paket produknya sudah ditambah sebuah keyboard QWERTY nirkabel khusus untuk navigasi Google TV, untuk mengetik di layar, atau melakukan bermacam perintah. Dalam kesempatan tersebut Sony juga mmeperkenalkan Blu-ray Disc Player baru seharga 400 dollar AS.

Google TV memang terbosoan baru yang diluncurkan Google dengan menggandeng Sony dan Logitech International SA. Sebelumnya, Logitech sudah lebih dulu meluncurkan perangkat Google TV dengan membuat sebuah set top box yang dilengkapi layanan tersebut dan dapat ditambahakn pada televisi standar. Set top box tersebut sudah bisa dipesan dengan harga 300 dollar AS. Nah, buat konsumen yang tidak merasa perlu membeli LCD baru dengan Google TV, set top box ini menjadi solusi.

Subscribe to me on FriendFeed

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top