Breaking News
Loading...
Loading...
Sep 3, 2010

Polisi Kembali Gulirkan Instruksi Tembak di Tempat

PADANG- Polda Sumatera Barat menginstrusikan anggotanya untuk melakukan tembak ditempat bagi perampok yang menggunakan senjata api dan melakukan kekerasan.


“Maraknya kejahatan saat ini di Sumatera Barat dan bahkan di seluruh Indonesia, terutama menjelang Lebaran, Kapolda memerintahkan tembak di tempat jika pelaku menggunakan kekerasan, memakai senjata api dan berusaha kabur,” kata Humas Polda Sumbar AKBP AB. Kawedar, di Mapolda Sumbar, Jalan Jendral Sudirman Padang, Jumat (3/9/2010).

Menurutnya menjelang Lebaran dan saat Lebaran diprediksi kejahatan semakin meningkat, bahkan pelaku kejahatan memanfaatkan kelengahan korban, dan sasarannya tidak hanya rumah warga tapi juga para nasabah bank.


Untuk pengamanan saat lebaran Kapolda Sumbar juga tidak mengizinkan setiap kepala unit dan Kapolres sampai Kapolsek di wilayah Sumatera Barat mengambil cuti. “Seluruh jajaran Kapolres, Kapolsek dalam rangka pengamanan lebaran termasuk arus mudik Kapolda tidak memberikan izin cuti saat Lebaran, kepolisian lebih mengutamakan tugas dari pada mudik,” ungkap Kawedar.
Untuk pengamanan mudik, Polda Sumbar mengerahkan 2/3 kekuatannya di seluruh Sumatera Barat.
Sumber Kompas.com 

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top