Breaking News
Loading...
Loading...
Aug 24, 2010

Vidic: MU Perlu Latihan Bola Mati

Bek Manchester United, Nemanja Vidic, menilai timnya perlu meningkatkan kemampuan mengantisipasi bola mati, untuk mengurangi ancaman kehilangan poin penuh pada menit-menit akhir, seperti ketika ditahan Fulham 2-2, dalam lanjutan Premier League, Minggu (23/8/2010).


"Itu hasil buruk, terutama karena kami berada dalam posisi bagus pada menit-menit akhir pertandingan. Hasil seri sulit diterima dan kami merasakan kekecewaan besar tentang apa yang terjadi di akhir laga," ungkap Vidic.

"Kami harus memperbaiki diri soal bola mati. Kami seharusnya tidak membiarkan mereka mencetak gol lagi saat pertandingan tinggal menyisakan dua menit," tambahnya.

Dengan hasil tersebut, MU duduk di posisi ketiga dengan koleksi empat poin atau kalah dua angka dari Chelsea di puncak klasemen. Menurut Vidic, situasi itu memang tak menyenangkan, tetapi dengan musim yang masih panjang dan kerja keras, belum terlambat bagi MU mengubah keadaan.

"Kami pernah mengalami sejumlah hasil buruk di awal musim, jadi kami tak perlu jatuh setelah hasil ini. Ada beberapa poin yang harus kami cari dengan gol dan kami harus memastikan ini tak terjadi lagi,"

"Mudah-mudahan kami akan menjadi lebih kuat saat kami memainkan laga berikutnya," tandasnya.

Pada pertandingan melawan Fulham itu, MU unggul lebih dulu melalui Paul Scholes pada menit ke-11. Namun, Fulham mampu menyamakan kedudukan melalui Simon Davies pada menit ke-57.

MU kemudian berbalik unggul ketika bek Fulham, Brede Hangeland, salah mengantisipasi sepak pojok Ryan Giggs sehingga bola masuk gawang sendiri.

Tiga menit berselang, MU berpeluang memperbesar ketinggalan dari titik putih, menyusul handsball Damien Duff. Namun, eksekusi yang dilepaskan Nani berhasil ditepis kiper David Stockdale.

Memasuki menit terakhir, MU dikejutkan oleh penebusan Duff dan Hangeland. Dari tengah kotak penalti, Hangeland berhasil menanduk sepak pojok Duff masuk gawang Edwin van der Sar.

MU akan menghadapi West Ham dalam laga Premier League selanjutnya, yang akan digelar, Sabtu (28/8/2010).
Sumber Kompas.com

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top