Cintai Tubuh Seperti Ini Biar Hasilnya Ramping
Jakarta, Menurunkan berat badan bukanlah hal yang sulit dilakukan bila Anda mencintai diri sendiri. Sebaliknya bila berat badan menjadikan Anda selalu berpikir negatif pada tubuh sendiri, penurunan berat badan memang jadi hal yang sulit.Tak sedikit orang yang berusaha keras untuk dapat menurunkan berat badannya. Tapi kebanyakan orang lupa bahwa inti dari menurunkan berat badan adalah rasa cinta terhadap tubuh dan kesehatan diri sendiri.
Dilansir dari Care2, Jumat (6/8/2010), cintai tubuh seperti di bawah ini biar hasilnya ramping:
1. Lakukan kegiatan yang menghargai diri sendiri
Hormati dan rawatlah tubuh sendiri. Luangkan waktu untuk merasakan Anda berada di dalam tubuh sendiri. Oleskan lotion dengan aroma yang membuat pikiran rileks.
2. Jadikanlah bayangan Anda di cermin sebagai teman, meski ia tampak lebih gemuk
Lihatlah diri Anda di cermin dan katakan 'Kamu terlihat sempurna dan begitu cantik, persis seperti saya'.
3. Hormatilah berkah pada tubuh Anda setiap hari
Tuhan menciptakan tubuh Anda dengan sempurna, maka hormatilah berkah tersebut dengan tidak merusaknya dan hiduplah dengan pola hidup yang sehat. Biasakan juga memiliki pikiran yang positif seperti 'Saya menarik, saya mudah untuk dicintai (lovable) dan saya sempurna dengan cara sendiri'.
4. Hormati semangat yang sempurna dalam diri Anda dengan makanan yang luar biasa
Pilih sayuran mentah yang berwarna-warni, buah-buahan segar dan aneka makanan segar yang indah. Tubuh Anda tidak memerlukan junk food, melainkan makanan sehat bergizi, produk organik, daging bebas hormon, biji-bijian seperti gandum dan beras merah.
5. Tambahkan jus hijau yang alami pada menu makanan Anda
Jus hijau alami berperan sebagai detoks yang dapat membersihkan racun dan menstabilkan gula darah dalam tubuh. Minum 3-4 porsi jus hijau per hari dapat membantu menghilangkan hasrat makan yang rakus (craving).
6. Hanya makan pada saat Anda merasa lapar
'Dengarkan' apa yang tubuh katakan. Makan dengan perlahan dan tidak murka. Ketika Anda sudah merasa tidak lapar, maka berhentilah makan.
7. Berhati-hatilah dengan apa yang Anda masukkan ke dalam mulut
Jika jiwa dan semangat diibaratkan sebagai Tuhan, maka tubuh merupakan tempat ibadahnya. Maka hormati dan hati-hatilah ketika Anda memasukkan sesuatu ke dalam tubuh.
8. Hindari makan ketika Anda sedang emosional
Orang yang sedang emosional biasanya akan makan dengan murka dan tidak peduli dengan apa yang dimakannya. Bila Anda sedang marah atau merasa kecewa, maka sebaiknya hindarilah makanan.
9. Gerakkan tubuh indah Anda
Tak perlu melakukan olahraga yang berat, hanya dengan berjalan kaki minimal 20-30 menit per hari sudah cukup untuk membuat tubuh indah Anda berada pada berat badan yang ideal. Luangkan juga waktu untuk meditasi.
(mer/ir) Sumber Berita DetikHealth.com
0 Leave Your Comment :
Post a Comment
Thanks you for your visit please leave your Comment