Breaking News
Loading...
Loading...
Oct 6, 2012

Agen Rahasia James Bond

Bertepatan dengan peluncuran film terbaru James Bond, Inggris meluncurkan kampanye pariwisatanya. Tokoh fiksi Bond pun didaulat jadi ikonnya.

http://www.focus-global.asia/2012/10/agen-rahasia-james-bond.html
ist

Jumat (5/10/2012) didapuk menjadi Global James Bond Day, untuk mendukung kampanye pariwisata Inggris, VisitBritain. Ini merupakan kampanye pariwisata film terbesar untuk pertama kalinya, bertepatan dengan film Bond ke-23, Skyfall.

Film garapan Albert R. Broccoli dari EON Productions, dibantu studio Metro-Goldwyn-Mayer Studios dan Sony Pictures Entertainment ini akan ditayangkan tak lama lagi. Pemeran Bond seperti dua film sebelumnya, masih aktor Inggris Daniel Craig.


Adapun Skyfall berkisah mengenai ujian kesetiaan Bond kepada M, dengan munculnya masa lalu atasan sang agen rahasia yang diperankan Judi Dench itu. Saat MI6 diserang, 007 harus mencari tahu dan menghancurkan ancaman tersebut, apapun risikonya.


Agen rahasia flamboyan Bond, meskipun bukanlah tokoh nyata, dipilih karena dianggap telah menjalani banyak misi penting. Baik bagi Ratu Inggris maupun negaranya. Termasuk diantaranya, mendampingi ratu untuk menghadiri pembukaan Olimpiade 2012 di London.


“Ini saat yang tepat bagi Bond untuk menjalani misi, yaitu mengajak lebih banyak orang berwisata ke Inggris. Tantangan ini selaras dengan sukses Olimpiade 2012,” ujar Kepala Eksekutif VisitBritain Sandie Dawe.
Kampanye VisitBritain ini tak main-main. Mereka merambah ke 21 negara dan mendorong wisatawan asing, terutama penggemar Bond, untuk mengunjungi Inggris. Slogan badan pariwisata Inggris pun menjadi ‘Bond is GREAT Britain’.


Produksi internasional Skyfall dilakukan di lokasi-lokasi bersejarah Inggris, termasuk di National Gallery, Whitehall dan Greenwhich, juga di Glencoe dan Glen Etive di Pegunungan Skotlandia, salah satu tempat tinggal pencipta Bond, Ian Fleming.

Menangkap kegembiraan dan petualangan agen rahasia berkode 007 ini, kampanye VisitBritain juga akan menggunakan iklan pariwisata film untuk pertama kalinya, yang akan ditayangkan di beberapa bioskop di Australia, Brazil, Jerman, dan Amerika Serikat.
Kebetulan, tahun ini merupakan peringatan 50 tahun Bond. VisitBritain akan meramaikan degan peluncuran sebuah halaman online Skyfall berjudul ‘Agent UK’. Laman ini dirancang untuk berhubungan dengan para pemirsa media sosial.

Dalam situs tersebut, pengunjung bisa pura-pura menjadi sebuah agen rahasia dan menjalani lima misi di penjuru Inggris secara online untuk menemukan lokasi rahasia tempat persembunyian agen yang berbahaya.
Bukan sekadar main-main saja. Pemenang yang beruntung akan diterbangkan ke Inggris dengan sponsor maskapai British Airways, lengkap dengan pelayanan mewah. Kampanye Inggris tak berhenti sampai di sini.
Sebuah kompetisi juga berlangsung di 21 negara tempat operasi VisitBritain. Para pemenang akan mengunjungi Inggris dan merasakan pengalaman hidup seperti Bond. Diantaranya, tur pribadi mengunjungi markas mobil Bond, Aston Martin.

Pemenang juga akan mengikuti kelas master untuk mempelajari cara membuat minuman kesukaan si agen rahasia, martini. Para tamu juga akan berkesempatan untuk menginap selama tiga malam di Radisson Blu Edwardian Hotel di London.

Warisan dan budaya Inggris menjadikan negara ini tempat ideal untuk lokasi syuting. Selama bertahun-tahun, hal ini diterapkan. Sehingga setengah pengunjung potensial ke Inggris ingin mendatangi tempat-tempat yang ditampilkan di film dan televisi. [ast] (sumber)
Follow Our Twitters

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top