Breaking News
Loading...
Loading...
Sep 7, 2012

Daftar Lengkap Nominasi MTV Video Music Awards 2012

Sederet penampilan musisi dunia akan menyemarakkan malam penghargaan MTV Video Music Awards 2012 yang dihelat di Staples Center, Los Angeles, AS, Kamis (6/9/2012) atau Jumat pagi WIB.
Taylor Swift, One Direction, Pink, Alicia Keys Calvin Harris dan Rihanna adalah beberapa nama yang dijadwalkan bakal tampil di acara yang disiarkan langsung ke seluruh jaringan MTV dunia.
Perhelatan penghargaan yang dipandu komedian Kevin Hart ini akan dibuka oleh penampilan Rihanna dan DJ Calvin Harris dengan hits pop-dance mereka "We Found Love".

Daftar Lengkap Nominasi MTV Video Music Awards 2012
Penampilan VMA ini adalah yang pertama buat DJ berdarah Skotlandia itu. Selain berkolaborasi dengan Rihanna, Calvin juga didapuk sebagai DJ sepanjang acara berlangsung.
Selain Calvin, penampilan perdana juga akan diberikan oleh One Direction, salah satu boyband remaja asal Inggris yang tengah naik daun namanya.

Nama-nama "pemain" lama seperti Alicia Keys dan Pink juga tidak ketinggalan.
Alicia akan tampil mempersembahkan single terbarunya "Girl on Fire", lagu yang menurutnya adalah sebuah refleksi semangat barunya untuk bermusik kembali setelah sempat absen beberapa tahun karena fokus membina keluarga baru.

Selain penampilan para musisi dan vokalis dunia, acara ini juga akan diramaikan dengan kehadiran bintang-bintang film hingga olahraga sebagai presenter penghargaan.

Miley Cyrus dan tim gymnasitc putri Olimpiade asal Amerika yang digawangi oleh peraih medali emas Gabrielle Douglas adalah beberapa bintang yang dijadwalkan hadir sebagai presenter.
Tidak hanya itu saja, Robert Pattinson bersama Taylor Lautner dikabarkan akan memberikan sneak peak eksklusif "The Twilight Saga: Breaking Dawn Part II" di acara ini.
Berbagai penghargaan juga siap dianugerahkan buat para musisi yang telah meraih vote terbanyak. Rihanna dan Drake adalah dua penyanyi yang merajai perolehan nominasi, disusul Katy Perry, Kanye West - Jay Z dan Beyonce.

Penasaran bagaimana meriahnya acara ini? Siapa penyanyi atau band yang akan berjaya di ajang tersebut?
Saksikan MTV Video Music Awards yang ditayangkan langsung oleh MTV Asia, dari Los Angeles, mulai pukul 06.00 WIB, Jumat (7/9/2012). (Daniel Ngantung)

Berikut Daftar lengkap nominasi MTV Video Music Awards 2012

Video of the Year
Katy Perry, "Wide Awake"
Gotye, "Somebody That I Used To Know"
Rihanna, "We Found Love"
Drake feat. Rihanna, "Take Care"
M.I.A., "Bad Girls"

Best New Artist
Fun. feat. Janelle Monae, "We Are Young"
Carly Rae Jepsen, "Call Me Maybe"
Frank Ocean, "Swim Good"
One Direction, "What Makes You Beautiful"
The Wanted, "Glad You Came"

Best Hip-Hop Video
Childish Gambino, "Heartbeat"
Drake feat. Lil Wayne, "HYFR"
Kanye West feat. Pusha T, Big Sean & 2 Chainz, "Mercy"
The Throne, "Paris"
Nicki Minaj feat. 2 Chainz, "Beez in the Trap"

Best Male Video
Justin Bieber, "Boyfriend"
Frank Ocean, "Swim Good"
Drake feat. Rihanna, "Take Care"
Chris Brown, "Turn Up the Music"
Usher, "Climax"

Best Female Video
Rihanna, "We Found Love"
Katy Perry, "Part of Me"
Beyoncé, "Love on Top"
Nicki Minaj, "Starships"
Selena Gomez & The Scene, "Love You Like a Love Song"

Best Pop Video
One Direction, "What Makes You Beautiful"
Fun. feat. Janelle Monae, "We Are Young"
Rihanna, "We Found Love"
Justin Bieber, "Boyfriend"
Maroon 5 feat. Wiz Khalifa, "Payphone"

Best Rock Video
Coldplay, "Paradise"
The Black Keys, "Lonely Boy"
Linkin Park, "BURN IT DOWN"
Jack White, "Sixteen Saltines"
Imagine Dragons, "It's Time"
Best Electronic Dance Music Video
Duck Sauce, "Big Bad Wolf"
Calvin Harris, "Feel So Close"
Skrillex, "First of the Year (Equinox)"
Martin Solveig, "The Night Out"
Avicii, "Le7els"

Best Video With a Message
Demi Lovato, "Skyscraper"
Rise Against, "Ballad of Hollis Brown"
Kelly Clarkson, "Dark Side"
Gym Class Heroes, "The Fighter"
K'Naan feat. Nelly Furtado, "Is Anybody Out There?"
Lil Wayne, "How to Love"

Best Art Direction
Katy Perry, "Wide Awake"
Drake feat. Rihanna, "Take Care"
Lana Del Rey, "Born to Die"
Regina Spektor, "All the Rowboats"
Of Monsters & Men, "Little Talks"

Best Choreography
Chris Brown, "Turn Up the Music"
Rihanna, "Where Have You Been"
Beyoncé, "Countdown"
Avicii, "Le7els"
Jennifer Lopez f/Pitbull, "Dance Again"

Best Cinematography
M.I.A., "Bad Girls"
Adele, "Someone Like You"
Drake feat. Rihanna, "Take Care"
Coldplay feat. Rihanna, "Princess of China"
Lana Del Rey, "Born to Die"

Best Direction
M.I.A., "Bad Girls"
Duck Sauce, "Big Bad Wolf"
Coldplay feat. Rihanna, "Princess of China"
Frank Ocean, "Swim Good"
The Throne, "Otis"

Best Editing
Beyoncé, "Countdown"
A$AP Rocky, "Goldie"
Gotye, "Somebody That I Used to Know"
The Throne, "Paris"
Kanye West feat. Pusha T, Big Sean and 2 Chainz, "Mercy"

Best Visual Effects
Katy Perry, "Wide Awake"
Rihanna, "Where Have You Been"
David Guetta feat. Nicki Minaj, "Turn Me On"
Linkin Park, "BURN IT DOWN"
 
 
Follow Our Twitters

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top