Breaking News
Loading...
Loading...
Sep 26, 2012

2030, 100 Juta Orang Bakal Tewas?

Sebuah prediksi mengerikan dirilis oleh organisasi kemanusiaan DARA. Sebanyak 100 juta orang diperkirakan tewas per 2030 mendatang. Apa yang terjadi?

pemanasan global,perubahan suhu global
ist
Lebih dari 100 juta orang akan meninggal dan pertumbuhan ekonomi global turun 3,2% per 2030 mendatang, jika dunia gagal mencari solusi untuk mencegah perubahan iklim. Laporan ini disusun oleh 20 negara.

Ketika suhu global meningkat karena emisi gas rumah kaca, terjadi beberapa perubahan yang mempengaruhi Bumi. Seperti melelehnya es abadi di kutub, cuaca ekstrem, kekeringan dan meningkatnya permukaan laut.
Menurut kalkulasi DARA, lima juta kematian akan terjadi setiap tahunnya karena polusi udara, kelaparan dan penyakit akibat perubahan iklim serta perekonomian intensif-karbon. Jumlah ini bisa mencapai enam juta jiwa per tahun pada 2030, jika tak ada perubahan.

Perubahan yang dimaksud adalah pola penggunaan bahan bakar fosil yang dilakukan manusia. Lebih dari 90% kematian yang diprediksikan itu akan terjadi di negara berkembang.

Laporan DARA ini mengkalkulasi dampak perubahan iklim terhadap manusia dan perekonomian di 184 negara, pada 2010 dan 2030. DARA dibantu oleh Climate Vulnerable Forum, kerjasama 20 negara untuk memerangi dampak perubahan iklim. sumber berita : inilah.com
Follow Our Twitters

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top