Breaking News
Loading...
Loading...
Jun 7, 2012

Inilah 10 Tempat Spa Kelas Dunia di Bali

Bali bukan hanya surga untuk menikmati keindahan alam. Kini, Pulau Dewata juga terkenal sebagai destinasi untuk mencoba berbagai perawatan kelas dunia. Berikut ini rekomendasi 10 spa kelas dunia yang ada di Bali.

1. Ayana Resorts & Spa
Alamat: Jl. Karang Mas Sejahtera, Jimbaran, Bali.
Ayana Resort & Spa pernah mendapat penghargaan sebagai spa terbaik di dunia dari pembaca majalah Amerika, Conde Nast Traveller. Salah satu perawatan yang terkenal di Ayana adalah Spa on the Rocks, sebuah villa spa yang berada sedikit di bawah tebing Ayana Resorts. Saat menjalani spa ini Anda bisa sambil memandangi Samudera Hindia.

2. Four Seasons Resort
Alamat: Jimbaran Bay, Kuta Selatan, Bali.
Di Four Seasons Resort, Anda bisa menikmati berbagai jenis spa yang membuat Anda bisa menikmati berbagai keindahan alam, mulai dari lautan hingga air terjun. Sebagian besar perawatan berharga Rp 2 juta dan dilakukan di alam terbuka.

3. Heaven & Earth Spa, The Mansion Resort
Alamat: Jl. Penestanan, Sayan, Ubud.
Heaben & Earth Spa dinobatkan sebagai Best Luxury Hotel Spa dalam penghargaan World Luxury Spa Awards 2011. Di sini Anda bisa mencoba perawatan dan ritual penyembuhan dengan terapis berpengalaman. Perawatan tidak hanya untuk merilekskan tubuh, tapi juga membuat Anda cantik dan pikiran kembali jernih.

4. The Edge Spa
Alamat: Jl. Pura Goa Lempeh Banjar Dinas Kangin, Pecatu, Uluwatu.
The Edge menawarkan spa dengan pemandangan Samudera Hindia. Perawatan yang tersedia di sini mulai dari menggunakan kaviar hingga mutiara. Tempat spa yang memberikan pengalaman spa ala Bali ini dinobatkan sebagai Most Innovative Spa of the Year pada 2010 oleh Asia Spa Magazine.

5. Como Shambhala
Alamat: Banjar Begawan, Desa Melinggih Kelod, Payangan, Gianyar.
Tempat spa yang memiliki cabang di sejumlah negara ini, membuka dua cabangnya di Bali. Ada berbagai paket yang ditawarkan mulai dari stres management, ayurvedic, pembersihan diri, rejuvenation dan lain-lain. Terapis dan dokter disediakan di sini, untuk membantu Anda mendapatkan perawatan yang tepat. Tempat ini meraih penghargaan dari World Luxury Spa Awards 2011 sebagai Best Luxury Wellnes Spa.

6. W Retreat and Spa
Alamat: Jl. Petitenget, Seminyak, Bali.
Away Spa, itulah nama tempat spa yang berada di W Hotel. Tempat spa ini menggunakan produk-produk spa dari Away yang menggunakan 100% bahan alami. Selain kamar-kamar perawatan, di Away Spa yang buka 24 jam ini juga ada salon dan ruangan untuk detoks.

7. Fivelements, Puri Ahimsa
Alamat: Banjar Baturning, Mambal, Bali.
Fivelements tidak hanya menawarkan spa, tapi juga proses penyembuhan. Untuk paket kecantikan sendiri, tempat ini menawarkan paket Bidadari Beauty Sanctuary. Perawatan kecantikan di sini menggunakan bahan alami. Misalnya saja timun untuk masker wajah, garam kristal Bali yang dicampur virgin coconut oil untuk body scrubs, jagung manis untuk dipakai luluran, campuran aloe vera dan jeruk purut untuk mandi, dan lain-lain.

8. Oazia Spa Villas
Alamat: JL. Sahadewa Br. Anyar, Canggu.
Oazia Spa mengklaim memiliki paket-paket perawatan holistic terbanyak di Asia Tenggara. Tempat spa ini juga menjadi satu-satunya di Bali yang menyediakan Watsu Pool, kolam yang temperatur airnya sama dengan suhu tubuh. Oazia Spa perna meraih berbagai nominasi dalam Spa Design of the Year pada 2010

9. Maya Ubud Resort & Spa
Alamat: Jl. Gunung Sari Peliatan, Ubud.
Pemenang Best Luxury Resort Spa dari World Luxury Spa Awards 2011 ini menawarkan berbagai paket perawatan. Mulai dari paket paling sederhana yaitu pijatan untuk meredakan jetlag hingga spa dengan pemandangan langsung ke sungai yang jernih. Untuk paket Riverside Special selama 180 menit harganya adalah US$ 185.

10. Kayumanis Ubud Private Estates & Spa
Alamat: Sayan Village, Ubud.
Jika ingin mencicipi spa di tempat ini, Anda bisa mengambil paket menginap Spa Detox selama tiga hari dua malam. Selama dua hari Anda akan dimanjakan dengan berbagai perawatan mulai dari pijat boreh hingga spa lumpur. [from]

Follow Our Twitters

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top