Breaking News
Loading...
Loading...
Jul 8, 2010

Pencarian Korban KM Ambulan Dihentikan

Tingginya ombak membuat proses pencarian korban Kapal Motor (KM) Ambulan 118 milik Dinas Kesehatan DKI Jakarta terpaksa dihentikan. Sebelumnya, petugas sempat mengerahkan empat kapal milik Badan SAR Nasional (Basarnas) dan Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Tanjung Priok, Jakarta Utara, untuk mengitari lokasi kejadian.



"Untuk hari ini pencarian korban dihentikan. Ombak mulai besar dan itu menyulitkan penyisiran," ungkap Muslim, Kasie Dalop Sudin Perhubungan Kepulauan Seribu, Kamis (8/7/2010).

Pencarian akan dilanjutkan besok (Jumat) dengan melakukan penyisiran di sejumlah pulau kecil yang ada di sekitar lokasi kecelakaan.

Duka mendalam dirasakan keluarga korban yang berharap Syarifudin (30), segera ditemukan. Keluarga korban masih menunggu di dermaga 10 Pelabuhan Marina Taman Impian Jaya Ancol (TIJA).

Sejumlah rekan korban sesama nahkoda dan Anak Buah Kapal (ABK) sempat berkerumun menyangka korban sudah ditemukan saat KM Siaga Satu Ambulan PMI Kepulauan Seribu tiba dari proses pencarian. "Kalau sudah mati, saya ingin lihat tubuhnya," kata Sanaah (70) ibu angkat korban yang tak henti menangisi nasib anaknya.

Kesedihan juga tampak pada Lela (26) istri korban. Dia enggan berkomentar dan hanya menangis sambil mendekap dua anaknya. "Dia shock, karena mengaku tidak dapat firasat buruk terhadap peristiwa yang dialami suaminya," ujar Buang Fadli, sepupu korban.

Buang berharap agar tim pencari korban tetap melakukan pencarian hingga tubuh Syarifudin ditemukan.
http://megapolitan.kompas.com/read/2010/07/08/20501380/Pencarian.Korban.KM.Ambulan.Dihentikan

Salam Sonia

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top