Breaking News
Loading...
Loading...
Jun 14, 2010

117 Tewas, 1.480 Luka akibat Rusuh Etnis



Setidaknya 117 orang terbunuh dan lebih dari 1.480 terluka dalam kekerasan etnis berkepanjangan di Kirgistan, bekas wilayah Soviet, kata Menteri Kesehatan Kirgistan, Senin (14/6/2010).

Laporan sebelumnya menyebutkan, korban tewas mencapai 113 orang. "Angka kematian di wilayah Jalalabad dan Osh telah mencapai 117 orang," kata Kementerian itu, terkait dengan pertempuran antaretnis Kyrgyz dan Uzbek sejak Kamis.

"Lebih 1.480 telah terluka dalam kekerasan tersebut," tambahnya.

Beberapa pejabat memperkirakan lebih dari 100.000 orang mengungsi. Pemerintah sementara Kirgistan, yang berkuasa setelah kerusuhan April, gagal meredakan kekerasan tersebut.

Perintah tembak di tempat telah dikeluarkan oleh polisi dan militer dan memanggil seluruh pasukan cadangan dalam upaya untuk membendung pertumpahan darah, serta meminta bantuan militer dari Rusia di tengah kekerasan berkepanjangan tersebut.
secure Kompas.com

***********Semua artikel, gambar, video, dan berita yang ditampilkan di blog ini adalah milik masing-masing pemilik. Kami tidak memegang hak cipta. semua artikel ini telah dikumpulkan dari berbagai sumber publik termasuk website yang berbeda, mengingat berada dalam domain publik. Jika ada seorang yang keberatan untuk menampilkan gambar apapun dan berita, mohon kirimkan email anda ke focusglobal@brew-master.com kami akan segera menghapusnya,dari blog ini.Terimaksih********

0 Leave Your Comment :

Post a Comment

Thanks you for your visit please leave your Comment

Back To Top